Mau Liburan Nataru Naik KA, Ini Jadwal KA Keberangkatan dari Stasiun Cirebon, Prujakan dan Brebes

Bisnis  
(Dok Humas Daop 3 Cirebon)
(Dok Humas Daop 3 Cirebon)

CIREBON – Masyarakat yang hendak bepergian menggunakan kereta api (KA) di masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), tak perlu khawatir. Pasalnya, masih tersedia banyak tiket KA.

VP PT KAI Daop 3 Cirebon, Dicky Eka Priandana, menyebutkan, ketersediaan tempat duduk KA yang diberangkatkan dari stasiun di wilayah Daop 3 Cirebon pada masa liburan Nataru, masih tersedia.

Masa angkutan libur Nataru yang telah ditetapkan PT KAI berlangsung selama 18 hari, mulai 21 Desember 2023 sampai 7 Januari 2024.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

‘’Berdasarkan data pada Senin, 11 Desember 2023, tiket yang terjual sebanyak 6.324 tiket atau 9,8 persen dari total tiket yang disediakan sebanyak 64.740 tiket,’’ kata Dicky, Selasa (12/12/2023).

Adapun jadwal KA - KA keberangkatan dari Wilayah Daerah Operasi (Daop) 3 Cirebon sebagai berikut:

Keberangkatan dari Stasiun Cirebon :

1. KA 25 Argo Cheribon relasi Cirebon-Gambir, berangkat pukul 05.05 WIB datang pukul 08.05 WIB

2. KA 116 Ranggajati relasi Cirebon-Jember, berangkat pukul 06.45 WIB datang pukul 20.35 WIB

3. KA 23 Argo Cheribon, relasi Cirebon-Gambir, berangkat pukul 16.35 WIB datang pukul 19.28 WIB

4. KA 29F Argo Cheribon relasi Cirebon–Gambir, berangkat pukul 20.00 WIB datang pukul 22.57 WIB

Keberangkatan dari Stasiun Cirebon Prujakan :

KA 196 Kaligung relasi Cirebon-Semarang Poncol, berangkat pukul 09.10 WIB datang pukul 12.55 WIB

Keberangkatan dari Stasiun Brebes :

1. KA 194 Kaligung relasi Brebes-Semarang Poncol, berangkat pukul 04.45 WIB datang pukul 07.18 WIB

2. KA 192 Kaligung relasi Brebes-Semararang Poncol, berangkat pukul 12.00 WIB datang pukul 14.45 WIB

KAI Daop 3 Cirebon menghimbau masyarakat agar merencanakan perjalanannya dengan baik karena tiket KA pada masa Nataru 2023/2024 masih banyak tersedia.

‘’KAI berkomitmen menyelenggarakan seluruh perjalanan kereta api di masa Angkutan Nataru 2023/2024 dengan aman, nyaman, selamat dan sampai tujuan,’’ kata Dicky.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image