KM Dobonsolo Tiba di Tanjung Emas Bawa 875 Unit Motor dan 2.085 Pemudik
MATAPANTURA.REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNG EMAS -- Setelah melakukan perjalanan selama kurang lebih 16 jam dari Pelabuhan Tanjung Priok, KM Dobonsolo tiba di Dermaga Nusantara Pelabuhan Tanjung Emas, Sabtu, (6/4) pukul 10.00 WIB dalam rangka program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut 2024. Pada tahap pertama ini, berdasarkan manifes kapal, jumlah penumpang turun sebanyak 2.085 orang. Sementara, jumlah sepeda motor sebanyak 875 unit.
Setelah menerima penyerahan dokumen kapal dari Nakhoda KM Dobonsolo, Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Tanjung Emas, Drs. Herwanto, mendampingi Sekretaris Daerah Jawa Tengah, Sumarno. Dalam sambutannya, Sekda Sumarno mengungkapkan bahwa mudik menggunakan kendaraan bermotor melalui perjalanan darat lebih berisiko.
“Program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut dari Kemenhub, menjadi solusi untuk nii mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya. Saya himbau kepada para penumpang untuk selalu berhati-hati dalam melanjutkan perjalanan menuju kota tujuan masing-masing” ungkap Sumarno.
Turut hadir dalam penyambutan, Kepala Distrik Navigasi Tanjung Emas, Kepala BMKG Maritim Semarang, Kepala Polsek KPTE, GM. Pelindo, GM. Pelindo Petikemas dan beberapa pimpinan instansi terkait Pelabuhan Tanjung Emas.
Sementara itu, Staf Ahli Menteri Perhubungan Bidang Keselamatan dan Konektivitas Perhubungan, Ir. Subagiyo yang turut dalam pelayaran KM Dobonsolo, menuturkan bahwa banyak penumpang yang ternyata telah mengikuti program Mudik Gratis ini di tahun-tahun sebelumnya.
“Hal ini membuktikan bahwa masyarakat antusias dalam mengikuti program ini” tutur Ir Subagiyo. Selain Ir. Subagiyo, ikut juga dalam pelayaran tersebut, Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Ditjen Hubla, Capt Hendri Ginting.
Sebagai tambahan informasi, Senin (8/4) KM Dobonsolo akan kembali sandar di Pelabuhan Tanjung Emas, dalam program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut 2024. Pada program yang sama di tahun lalu, jumlah penumpang mencapai 3.084 orang dan 1.295 unit sepeda motor pada arus mudik. Sementara pada arus balik, jumlah penumpang 3.175 orang dan 1.265 unit sepeda motor. n Agus Yulianto