Ada Empat Jalur Pendakian Gunung Ciremai, Ini Cara Mencapai Lokasinya
MATAPANTURA – Bagi yang memiliki hobi naik gunung, belum lengkap rasanya jika belum mendaki Gunung Ciremai. Dengan puncak tertinggi 3.078 meter diatas permukaan laut (mdpl), gunung tersebut menjadi gunung tertinggi di Jawa Barat.
Gunung Ciremai terletak di tiga kabupaten. Yakni, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Cirebon.
Untuk mendakinya, ada empat jalur pendakian yang bisa digunakan oleh para pendaki. Yaitu, jalur Palutungan, jalur Linggajati, jalur Linggasana dan jalur Apuy.
Mengutip dari laman bookingciremai.menlhk.go.id, berikut cara mencapai lokasi keempat jalur tersebut :
1. Jalur Palutungan
Jalur tersebut terletak di Dusun Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan. Untuk menjangkau titik terdekat menuju basecamp pendakian Palutungan, ditempuh dari Rest Area Cirendang atau di Bundaran Cijoho. Dari situ, pendaki dapat menggunakan charter angkutan umum/angkutan online, dan minta kepada pengemudinya untuk diantar menuju basecamp.
2. Jalur Linggajati
Jalur tersebut terletak di Desa Linggarjati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan. Bagi calon pendaki yang berasal dari arah Jabodetabek, maka titik terdekat menuju basecamp pendakian Linggajati bisa dijangkau dengan menggunakan transportasi Bus Luragung Jaya atau Primajasa jurusan Kuningan. Sedangkan jika dari Bandung, bisa menggunakan bus Damri dari terminal Cicaheum Bandung jurusan Kuningan.
Baik dari Jabodetabek maupun Bandung, calon pendaki bisa turun di pertigaan Linggajati. Setelah itu, lanjut naik ojek langsung menuju basecamp Linggajati.
3. Jalur Linggasana
Jalur tersebut terletak di Desa Linggasana, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan. Untuk mencapai lokasi tersebut, calon pendaki dari arah Jakarta, Bandung, Surabaya, atau kota di Jawa Tengah dan Yogyakarta, dapat menggunakan bus dari Jakarta atau Bandung menuju Cirebon. Setelah itu, perjalanan dilanjutkan menggunakan mini bus atau elf menuju Kuningan dan turun di perempatan Lingggajati.
Alternatif lain dari Jakarta dan Bandung, calon pendaki bisa menggunakan bus langsung menuju Kuningan dan turun di perempatan Linggajati. Dari perempatan itu, perjalanan dilanjutkan dengan menggunakan transportasi angkutan umum atau ojek menuju Pos Pendakian Linggasana.
4. Jalur Apuy
Terletak di Blok Apuy, Desa Argamukti, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka. Titik terdekat menuju basecamp pendakian Apuy adalah Terminal Maja atau Pasar Maja. Dari lokasi itu, calon pendaki dapat menggunakan mobil bak terbuka atau pickup jika rombongan atau menggunakan ojek jika sendirian.
Sementara itu, apapun jalur pendakian yang dipilih oleh calon pendaki, besaran tiket masuk yang harus mereka bayar tetap sama. Pada hari kerja, besarannya Rp 5 ribu per orang per hari. Sedangkan saat akhir pekan, besarannya Rp 7.500 per orang per hari.