Ada-Ada Saja, Cincin Bocah Ini Jatuh ke Lubang Water Barrier. Untung Ada Petugas Damkar

Jogregan  
Petugas Damkar melakukan evakuasi cincin milik bocah yang jatuh ke dalam water barrier. (Dok Damkar Kuningan)
Petugas Damkar melakukan evakuasi cincin milik bocah yang jatuh ke dalam water barrier. (Dok Damkar Kuningan)

KUNINGAN – Kejadian tak terduga dialami seorang balita di Kabupaten Kuningan. Saat sedang menunggui ibunya membeli makanan, cincin yang dikenakan di jarinya terjatuh dan masuk ke dalam water barrier (pembatas jalan).

Peristiwa itu bermula saat bocah bernama Anesia (3), warga Dusun Manis, Desa Cihirup, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan itu berjalan-jalan bersama keluarganya, Kamis (5/5/2022) malam. Mereka jalan-jalan ke lokasi hiburan di Terminal Tipe A Kertawangunan, Kabupaten Kuningan.

Ketika hendak pulang, ibu sang bocah, Titin Rustini (36), membeli makanan terlebih dulu ke pedagang yang ada di depan terminal. Dia pun mendudukkan anaknya di atas watter barrier cadangan, yang disimpan di sebelah pos jaga di terminal tersebut.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Setelah selesai membeli makanan, Titin melihat cincin di tangan Anesia sudah tidak ada. Bocah polos itu menyampaikan bahwa cincinnya jatuh ke dalam lubang watter barrier.

Dalam keadaan panik, Titin segera melaporkan hal itu kepada anggota Lantas Polres Kuningan, yang sedang mengatur lalu lintas pengamanan lebaran. Namun, karena susahnya membongkar watter barrier, laporan itu diteruskan ke Call Center Damkar Kuningan di nomor 081322698881.

Setelah menerima laporan tersebut, sejumlah petugas Damkar langsung meluncur ke lokasi. Petugas Damkar pun melakukan evakuasi pengambilan cincin itu dengan menggunakan peralatan rescue berupa penjepit mini, gergaji tongkat dan magnet.

(Dok Damkar Kuningan)
(Dok Damkar Kuningan)

Dengan hati-hati agar tidak merusak water barrier, petugas Damkar memotong bagian bawah melalui celah/ujung water barrier. Dalam waktu sepuluh menit, cincin dari dalam watter barrier berhasil dikeluarkan.

‘’Alhamdulillah cincin itu berhasil dikeluarkan. Kami imbau para orang tua agar selalu menjaga anak mereka,’’ tandas Kepala UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan, Mh Khadafi Mufti. (Lilis Sri Handayani)

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image